Babinsa Citepus, Hadiri Peringatan Maulid Nabi SAW Di Wilayah Binaan

- Admin

Selasa, 10 Oktober 2023 - 07:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GELIAT MEDIA – Pelda Agus Sahli Babinsa Citepus dari Koramil 0622-02/Palabuhanratu Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1445 H, bertempat di Masjid Al Mukhtar STISIP Widyapuri Mandiri Jl. Jajawai Kampung Gunung Sumping RT 04 RW 15 Desa Citepus Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, Senin (09/10/2023).

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri oleh Ketua MUI Palabuhanratu, Babinsa Citepus, Kepala Desa Citepus, komunitas punk Palabuhanratu dan warga sekitar. Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H tersebut menjadi wahana meningkatkan tali silaturrahmi antar umat Muslim juga sebagai pengingat untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa.

Pelda Agus Sahli menyampaikan terima kasih atas undangan panitia Maulid sehingga dapat mengikuti maulid bersama-sama umat Muslim di Masjid Al Mukhtar STISIP Widyapuri Mandiri ini.

“Maulid atau peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW hendaknya dimaknai dengan meneladani Rasulullah baik dari sikap, perilaku maupun budi pekerti yang penuh dengan keimanan dan ketakwaan, menjalankan sunahnya di kehidupan kita sehari-hari, yang perlu diimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara”, ungkapnya.

“Untuk itu semoga melalui momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini, kita memohon ke hadirat Allah SWT, agar senantiasa dijauhkan dari segala aral rintangan dan bencana, sekaligus kita dilapangkan dan dimudahkan dalam berbagai urusan pemerintahan dan pembangunan untuk menuju masyarakat khususnya di wilayah Desa Citepus umumnya kita semua maju dan sejahtera,” tambah Pelda Agus Sahli.

Berbagai rangkaian acara pada kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H tersebut di antaranya, pembacaan sholawat, Tausiah oleh KH. Enung Tonjong dan juga Tausiah di sampaikan juga oleh KH. Useh Ahmad Achwasy.

Baca Juga :  Sekda Ade Suryaman Hadiri Rakernas Korpri Di Jakarta Utara

“Tunaikan Sumpah dan tugas kewajiban sebagai prajurit Negara Republik Indonesia, yang sanggup menjamin keamanan dan keselamatan nusa dan bangsanya”, pungkas Pelda Agus Sahli.

Reporter : vita

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi menjadi salah satu tempat di selenggarakan Acara BI Berkibar
Diduga Rem Blong, Minibus Pengangkut Pekerja Hantam Rumah Warga di Sukabumi
Kecelakaan Maut di Tol Pemalang Mobil TV One Tabrak Truk, Tiga Kru Tewas
APBD Kabupaten Sukabumi Diduga Defisit, Alaknas Minta APH Periksa , Sekda , Bupati, Wakil Bupati, Dan Semua Kepala Dinas!!!
Polres Sukabumi Gelar Operasi Zebra Lodaya 2024: 629 Tilang dan 1.115 Teguran Terhadap Pengendara
Babinsa Citarik Koramil 2202/Palabuhanratu Hadiri Giat Peringatan Hari Santri Nasional 2024
Babinsa Mekar Asih Koramil 2202/Palabuhanratu Bantu Warga Laksanakan Kerja Bakti Pengaspalan Jalan
Babinsa Koramil 2202/Palabuhanratu Pantau Giat Masyarakat Paska Pelantikan Presiden Dan Wapres Dan Umumkan Kabinet Merah Putih

Berita Terkait

Selasa, 5 November 2024 - 21:04 WIB

Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi menjadi salah satu tempat di selenggarakan Acara BI Berkibar

Senin, 4 November 2024 - 20:01 WIB

Diduga Rem Blong, Minibus Pengangkut Pekerja Hantam Rumah Warga di Sukabumi

Jumat, 1 November 2024 - 13:15 WIB

Kecelakaan Maut di Tol Pemalang Mobil TV One Tabrak Truk, Tiga Kru Tewas

Jumat, 1 November 2024 - 11:56 WIB

APBD Kabupaten Sukabumi Diduga Defisit, Alaknas Minta APH Periksa , Sekda , Bupati, Wakil Bupati, Dan Semua Kepala Dinas!!!

Rabu, 30 Oktober 2024 - 15:42 WIB

Polres Sukabumi Gelar Operasi Zebra Lodaya 2024: 629 Tilang dan 1.115 Teguran Terhadap Pengendara

Berita Terbaru