Polres Sukabumi Sembelih 22 Hewan Kurban, Bagikan 1.809 Paket Daging kepada Warga

- Admin

Jumat, 6 Juni 2025 - 11:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Sukabumi berbagi kebahagiaan Idul Adha 1447 H dengan menyembelih 22 hewan kurban dan membagikan 1.809 paket daging kepada masyarakat.

Polres Sukabumi berbagi kebahagiaan Idul Adha 1447 H dengan menyembelih 22 hewan kurban dan membagikan 1.809 paket daging kepada masyarakat.

GELIATMEDIA.COM – Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1447 Hijriah, Polres Sukabumi menggelar penyembelihan hewan kurban di Markas Komando (Mako) Polres Sukabumi, Jumat (6/6/2025). Sebanyak 22 ekor hewan kurban yang terdiri dari 10 ekor sapi dan 12 ekor kambing dikurbankan dalam kegiatan tahunan tersebut.

Kapolres Sukabumi, AKBP Dr. Samian, menjelaskan bahwa satu dari 10 ekor sapi diserahkan ke Masjid Agung Palabuhanratu, sedangkan sembilan lainnya disembelih langsung di Mapolres. Sementara itu, 12 ekor kambing didistribusikan kepada para ulama Kamtibmas, tokoh masyarakat, organisasi kemasyarakatan Islam, dan sejumlah masjid di sekitar wilayah Polres Sukabumi.

Baca Juga :  Dishub Sukabumi Berkoordinasi Dengan Polres Untuk Penindakan Taksi Gelap

“Hasil pemotongan hewan kurban ini kami kemas menjadi 1.809 paket daging, dengan total estimasi berat mencapai 1.084 kilogram. Paket-paket ini kemudian dibagikan kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan kami dengan warga,” ungkap AKBP Dr. Samian.

Baca Juga :  Pemkab Sukabumi Berbenah Sambut Healthy Cities Summit 2024 di Palabuhanratu

Kegiatan kurban tahun ini turut diikuti oleh sejumlah pejabat dan satuan di lingkungan Polres Sukabumi, di antaranya Wakapolres Kompol Zulkarnaen, Sat Lantas, Sat Reskrim, Sat Narkoba, Sat Intelkam, Kapolsek jajaran, hingga Bupati Sukabumi.

Kapolres menegaskan bahwa pelaksanaan kurban ini tidak hanya sebagai wujud syukur, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi antara institusi kepolisian dengan masyarakat.

Baca Juga :  Buat Resah Wilayah Hukum polres Sukabumi Sembilan Orang Geng Motor Berhasil di Ringkus Beserta Barang Bukti Sajam

“Kurban ini adalah bentuk kepedulian kami kepada masyarakat. Kami berharap daging kurban ini bisa membawa keberkahan dan kebahagiaan. Melalui momen Idul Adha ini, kami juga ingin memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Sukabumi,” tutup AKBP Dr. Samian.***

 

Reporter : Asep T

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pengawasan Dana Bantuan Provinsi, DPRD Jabar Sambangi Desa Wangun Sari
Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Kapolres Sukabumi Lakukan Tes Urine Acak Personel
Longsor Tutup Akses Jalan Bagbagan–Kiaradua, Polres Sukabumi Lakukan Penanganan Cepat
Lima Tahun Menanti, PAW Kepala Desa Mekarmukti Akhirnya Terlaksana
Dinas Peternakan Kabupaten Sukabumi Periksa Kesehatan Sapi Perah di Sukalarang
Momentum Isra Mi’raj, Polsek Pameungpeuk Rayakan Kenaikan Pangkat Lima Personel
Dinas Damkar Laksanakan Operasi Non Kebakaran, Evakuasi Korban Longsoran TPT di Palabuhanratu
Damkar Berhasil Evakuasi Korban Tertimbun Longsoran TPT di Palabuhanratu

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 08:37 WIB

Pengawasan Dana Bantuan Provinsi, DPRD Jabar Sambangi Desa Wangun Sari

Senin, 12 Januari 2026 - 17:49 WIB

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Kapolres Sukabumi Lakukan Tes Urine Acak Personel

Minggu, 11 Januari 2026 - 21:33 WIB

Longsor Tutup Akses Jalan Bagbagan–Kiaradua, Polres Sukabumi Lakukan Penanganan Cepat

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:02 WIB

Lima Tahun Menanti, PAW Kepala Desa Mekarmukti Akhirnya Terlaksana

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:48 WIB

Dinas Peternakan Kabupaten Sukabumi Periksa Kesehatan Sapi Perah di Sukalarang

Berita Terbaru

error: Content is protected !!