GELIATMEDIA.COM – Menjelang akhir libur panjang, arus lalu lintas di wilayah Cikakak terpantau ramai namun tetap lancar dan terkendali.
Kapolsek Cikakak, AKP H. Dudung A., menyampaikan bahwa meskipun hari ini diprediksi menjadi puncak arus balik, situasi masih aman. Ia menambahkan bahwa selain pemudik, banyak wisatawan yang datang berkunjung ke wilayah tersebut.
“Wilayah kita ini bukan hanya jalur mudik, tetapi juga destinasi wisata. Oleh karena itu, kami bersama unsur KorpoFincam Kecamatan Cikakak tetap siaga untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar AKP Dudung.
Ia menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga agar segala bentuk potensi gangguan bisa diatasi bersama.
“Kami terus melakukan pemantauan, memberikan imbauan, sosialisasi, serta pembinaan di lokasi wisata seperti pantai,” tambahnya.
Senada dengan Kapolsek, Camat Cikakak, Sutopo, mengungkapkan bahwa hingga hari terakhir libur ini, kondisi wilayah terpantau kondusif.
“Lalu lintas masih lancar, dan kami berharap sampai akhir masa liburan ini tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujarnya. Minggu (6/4/2025)
Sutopo juga mengimbau masyarakat dan para pengguna jalan untuk tetap menjaga ketertiban dan keselamatan.
“Kami ingin para pengunjung yang datang bisa kembali pulang dengan selamat. Ini adalah bentuk tanggung jawab bersama dalam menjaga keamanan dan kenyamanan wilayah kita,” tutupnya.***
Reporter : Asep T