Pos Damkar Palabuhanratu Siaga PAM Lebaran hingga 4 April 2025

- Admin

Rabu, 2 April 2025 - 15:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pos Damkar dan Keselamatan Palabuhanratu bersiaga penuh dalam PAM Lebaran hingga 4 April 2025. Masyarakat diimbau untuk memperhatikan keamanan rumah sebelum mudik dan selalu berhati-hati di perjalanan.

Pos Damkar dan Keselamatan Palabuhanratu bersiaga penuh dalam PAM Lebaran hingga 4 April 2025. Masyarakat diimbau untuk memperhatikan keamanan rumah sebelum mudik dan selalu berhati-hati di perjalanan.

GELIATMEDIA.COM – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Sukabumi menggelar pengamanan mudik Lebaran (PAM Lebaran) mulai 28 Maret hingga 4 April 2025.

Kegiatan ini juga melibatkan jajaran anggota Pos Damkar dan Keselamatan Palabuhanratu untuk memastikan keamanan selama arus mudik dan libur Lebaran.

Wakil Komandan Pos Damkar Palabuhanratu, Aceng, membenarkan pelaksanaan kegiatan ini sesuai dengan instruksi pimpinan.

Baca Juga :  Dinas PU Fokus Tingkatkan Fungsi Drainase Demi Jalan yang Lebih Aman dan Tahan Lama

“Sesuai arahan, kami melaksanakan siaga PAM Lebaran di Pos Damkar Palabuhanratu. Kegiatan ini berlangsung mulai 28 Maret hingga 4 April dengan total 14 anggota yang berjaga, terdiri dari delapan petugas piket dan empat anggota tim penyelamat (rescue),” ujar Aceng.

Baca Juga :  Kadis Pertanian Sukabumi Apresiasi Peran Buruh Tani di Hari Buruh Internasional 2025

Selain itu, Aceng mengimbau masyarakat yang hendak mudik untuk memastikan keamanan rumah yang ditinggalkan. Ia mengingatkan agar warga tidak lupa mematikan peralatan listrik dan kompor guna mencegah potensi kebakaran.

“Kami mengingatkan para pemudik agar memperhatikan keamanan rumah sebelum berangkat. Jangan sampai terjadi hal yang tidak diinginkan akibat kelalaian. Begitu juga bagi wisatawan yang berkunjung ke Palabuhanratu dan sekitarnya, harap selalu berhati-hati di jalan. Cuaca saat ini sering hujan, sehingga diperlukan kewaspadaan ekstra demi keselamatan,” pungkasnya.***

Baca Juga :  Pos Damkar Palabuhanratu Imbau Warga untuk Tidak Membakar Lahan

Reporter : Asep T

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Respons Cepat Damkar Evakuasi Jenazah di Sungai Cidadap
Pengawasan Dana Bantuan Provinsi, DPRD Jabar Sambangi Desa Wangun Sari
Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Kapolres Sukabumi Lakukan Tes Urine Acak Personel
Longsor Tutup Akses Jalan Bagbagan–Kiaradua, Polres Sukabumi Lakukan Penanganan Cepat
Lima Tahun Menanti, PAW Kepala Desa Mekarmukti Akhirnya Terlaksana
Dinas Peternakan Kabupaten Sukabumi Periksa Kesehatan Sapi Perah di Sukalarang
Momentum Isra Mi’raj, Polsek Pameungpeuk Rayakan Kenaikan Pangkat Lima Personel
Dinas Damkar Laksanakan Operasi Non Kebakaran, Evakuasi Korban Longsoran TPT di Palabuhanratu

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 21:13 WIB

Respons Cepat Damkar Evakuasi Jenazah di Sungai Cidadap

Senin, 19 Januari 2026 - 08:37 WIB

Pengawasan Dana Bantuan Provinsi, DPRD Jabar Sambangi Desa Wangun Sari

Senin, 12 Januari 2026 - 17:49 WIB

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Kapolres Sukabumi Lakukan Tes Urine Acak Personel

Minggu, 11 Januari 2026 - 21:33 WIB

Longsor Tutup Akses Jalan Bagbagan–Kiaradua, Polres Sukabumi Lakukan Penanganan Cepat

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:02 WIB

Lima Tahun Menanti, PAW Kepala Desa Mekarmukti Akhirnya Terlaksana

Berita Terbaru

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sukabumi

News

Respons Cepat Damkar Evakuasi Jenazah di Sungai Cidadap

Jumat, 23 Jan 2026 - 21:13 WIB

error: Content is protected !!