Lonjakan Wisatawan Warnai Libur Panjang Maulid Nabi di Geyser Cisolok

- Admin

Rabu, 10 September 2025 - 09:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Libur panjang Maulid Nabi membawa berkah bagi sektor pariwisata Kabupaten Sukabumi.

Libur panjang Maulid Nabi membawa berkah bagi sektor pariwisata Kabupaten Sukabumi.

GELIATMEDIA.COM – Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi mencatat peningkatan signifikan jumlah wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Geyser Cisolok, Kecamatan Cisolok, selama libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW. Lonjakan ini berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat (5/9/2025) hingga Minggu (7/9/2025).

Berdasarkan data yang dihimpun, total kunjungan mencapai 1.177 wisatawan. Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.155 merupakan wisatawan nusantara (wisnus), sementara 22 lainnya wisatawan mancanegara (wisman).

Baca Juga :  Disbudpora Dukung Penuh 11 Program Prioritas RPJMD Sukabumi 2025–2029

Petugas Dinas Pariwisata yang bertugas di Geyser Cisolok, Feby, menyampaikan bahwa puncak kunjungan terjadi pada Sabtu (6/9/2025).

“Alhamdulillah, kunjungan meningkat cukup baik. Hari Sabtu menjadi puncak ramainya, banyak wisatawan memanfaatkan momen libur panjang untuk berkunjung ke sini,” ujarnya, Selasa (9/9/2025).

Feby menjelaskan, daya tarik utama Geyser Cisolok adalah fenomena semburan air panas alami yang keluar langsung dari perut bumi. Selain keunikan geologinya, lokasi wisata ini juga menawarkan panorama alam yang asri dan manfaat relaksasi dari air panasnya.

Baca Juga :  Diskominfosan Kabupaten Sukabumi Gelar Workshop Peningkatan Kualitas Statistik Sektoral

“Banyak pengunjung yang datang untuk menikmati air panas alami yang dipercaya baik untuk relaksasi tubuh, sekaligus menikmati keindahan alam yang ada,” tambahnya.

Baca Juga :  Anggota DPRD Mengapresiasi Suksesnya Pengaman Time Gabungan, Tanpa adanya Korban Jiwa di Obyek Wisata Selama Lebaran Tahun 2024

Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi bersama pengelola terus berupaya menjaga kebersihan, kenyamanan, dan ketersediaan fasilitas pendukung di Geyser Cisolok.

“Harapan kami, setiap wisatawan yang datang merasa puas, nyaman, dan berkenan kembali berkunjung ke Geyser Cisolok di masa mendatang,” pungkas Feby.***

(Red)

 

 

 

 

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dinas Pariwisata Apresiasi Pelantikan DPD FKPQ, Dorong Sinergi Pendidikan Qurani dan Pembangunan Daerah
Liburan Akhir Tahun, Wisata Ranca Upas Masih Jadi Favorit Wisatawan
Perkuat Konservasi Laut, Komunitas PENYU Jaga Ekosistem Terumbu Karang Palabuhanratu
Dinas Pariwisata Dorong Penguatan Ekosistem Ekonomi Kreatif di Kabupaten Sukabumi
Touring Ngabumi Session 4, Satukan Wisata, UMKM, dan Pelayanan Publik
Dinas Pariwisata Dorong Profesionalisme Pelaku Kuliner Lewat Sertifikasi SKKNI
Dinas Pariwisata Kukuhkan Komitmen Pengembangan Ujung Genteng sebagai Destinasi Geopark Berkelanjutan
Eksplor Jampangkulon Penuh Sejuta Cerita, Touring Ngabumi Satukan Wisata dan Pemberdayaan

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 18:12 WIB

Dinas Pariwisata Apresiasi Pelantikan DPD FKPQ, Dorong Sinergi Pendidikan Qurani dan Pembangunan Daerah

Rabu, 31 Desember 2025 - 13:19 WIB

Liburan Akhir Tahun, Wisata Ranca Upas Masih Jadi Favorit Wisatawan

Senin, 22 Desember 2025 - 13:01 WIB

Perkuat Konservasi Laut, Komunitas PENYU Jaga Ekosistem Terumbu Karang Palabuhanratu

Selasa, 28 Oktober 2025 - 06:04 WIB

Dinas Pariwisata Dorong Penguatan Ekosistem Ekonomi Kreatif di Kabupaten Sukabumi

Jumat, 24 Oktober 2025 - 10:40 WIB

Touring Ngabumi Session 4, Satukan Wisata, UMKM, dan Pelayanan Publik

Berita Terbaru

Baperida Kabupaten Sukabumi

Pemerintahan

Rakor DPRD dan Baperida Bahas Optimalisasi Perda TJS PKBL

Rabu, 14 Jan 2026 - 15:30 WIB

error: Content is protected !!