Warga Palabuhanratu Keluhkan Pelayanan RS Betha Medika

- Admin

Selasa, 26 Agustus 2025 - 11:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga Palabuhanratu kecewa atas pelayanan RS Betha Medika

Warga Palabuhanratu kecewa atas pelayanan RS Betha Medika

GELIATMEDIA.COM – Seorang warga Palabuhanratu, Ramdhan (33), menyampaikan kekecewaannya terhadap pelayanan Rumah Sakit (RS) Betha Medika. Keluhan itu muncul setelah dirinya gagal melakukan kontrol pasca operasi untuk putrinya, Sinta Nur Ramdani (8), lantaran dokter yang menangani sedang cuti.

Ramdhan, yang juga dikenal sebagai aktivis dan anggota PAC Barisan Pejuang Demokrasi (BAPEKSI) Palabuhanratu, mengungkapkan bahwa anaknya sebelumnya menjalani operasi di RS Betha Medika setelah mendapat rujukan dari RSUD Palabuhanratu. Namun, saat dirinya datang sesuai jadwal kontrol yang sudah ditentukan, ia ditolak dengan alasan dokter Johanna Sharon C, Sp.OG, sedang cuti.

Baca Juga :  Bappelitbangda Gelar Rapat Koordinasi Forum TJSPKBL/CSR, Dorong Sinergi Dunia Usaha dan Pemerintah

“Saya datang jauh-jauh sesuai jadwal yang ditentukan dokter. Tapi anehnya, ketika sampai, malah dokter cuti tanpa pemberitahuan. Bagaimana bisa pelayanan seperti ini? Di mana profesionalisme seorang dokter?” kata Ramdhan kepada awak media, Selasa (26/8/2025).

Baca Juga :  Gerakan Pangan Murah Dalam Rangka Stabilisasi Pasokan Dan Harga Pangan Di Desa Citepus

Ia menegaskan, pelayanan kesehatan seharusnya mengutamakan kepastian bagi pasien, terlebih kondisi putrinya masih membutuhkan perhatian serius. Ramdhan menyebut anaknya sering mengalami rasa gatal dan sulit tidur pada malam hari, sementara obat yang diberikan dokter sebelumnya juga sudah habis.

“Ini menyangkut kesehatan pasien. Jangan sampai pasien sudah datang jauh-jauh, tapi pelayanan tidak sesuai. Rumah sakit harus punya koordinasi yang jelas soal jadwal dokter,” tambahnya.

Baca Juga :  Seorang Warga cempaka putih kelurahan palabuhanratu meninggal terpeleset saat hujan deras.

Atas pengalaman kurang mengenakkan itu, Ramdhan menyatakan kecewa dan berencana melaporkan kasus ini ke instansi terkait agar pelayanan rumah sakit ke depan bisa lebih baik.

Hingga berita ini diturunkan, pihak RS Betha Medika belum memberikan keterangan resmi terkait keluhan tersebut.***

Reporter : Asep T

 

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bappelitbangda Dorong Kualitas Perencanaan dalam Pembentukan Regulasi Daerah Tahun 2026
Dinas PU Tegaskan Penguatan Pelayanan Infrastruktur Melalui Sinergitas Kewilayahan
Dinas PU Sukabumi Tegaskan Nilai Kepahlawanan Jadi Spirit dalam Pembangunan Daerah
Dinas Damkar Sukabumi Apresiasi Kekhidmatan Upacara Hari Pahlawan 2025
Selamat Ulang Tahun ke-62 Bupati Asep Japar Dedikasi yang Tak Pernah Padam Untuk Sukabumi
Dharma Wanita Disperkim Sukabumi Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir Bandang di Cisolok
Disperkim Sukabumi Maksimalkan Persiapan Peresmian Alun-Alun Jampang Tengah
Dinas PU Siap Dukung Langkah Tanggap Darurat Bencana Bersama Polres dan Forkopimda

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 17:35 WIB

Dinas PU Tegaskan Penguatan Pelayanan Infrastruktur Melalui Sinergitas Kewilayahan

Selasa, 11 November 2025 - 08:33 WIB

Dinas PU Sukabumi Tegaskan Nilai Kepahlawanan Jadi Spirit dalam Pembangunan Daerah

Selasa, 11 November 2025 - 08:10 WIB

Dinas Damkar Sukabumi Apresiasi Kekhidmatan Upacara Hari Pahlawan 2025

Senin, 10 November 2025 - 07:39 WIB

Selamat Ulang Tahun ke-62 Bupati Asep Japar Dedikasi yang Tak Pernah Padam Untuk Sukabumi

Minggu, 9 November 2025 - 17:49 WIB

Dharma Wanita Disperkim Sukabumi Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir Bandang di Cisolok

Berita Terbaru

error: Content is protected !!