Peringatan Harkitnas ke-117 di Sukabumi, Kepala Disbudpora Soroti Peran Pemuda dalam Kebangkitan Bangsa

- Admin

Selasa, 20 Mei 2025 - 11:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Momentum Hari Kebangkitan Nasional ini menjadi pengingat bahwa semangat persatuan dan gotong royong harus terus kita rawat, terutama di kalangan generasi muda.

Momentum Hari Kebangkitan Nasional ini menjadi pengingat bahwa semangat persatuan dan gotong royong harus terus kita rawat, terutama di kalangan generasi muda.

GELIATMEDIA.COM – Pemerintah Kabupaten Sukabumi menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 di Alun-alun Palabuhanratu pada Selasa (20/5/2025).

Upacara yang berlangsung khidmat ini dihadiri berbagai unsur pemerintahan, tokoh masyarakat, dan organisasi kepemudaan.

Wakil Bupati Sukabumi H. Andreas bertindak sebagai inspektur upacara, didampingi Lettu Inf. Dade Setiawan sebagai komandan upacara. Hadir pula Sekretaris Daerah H. Ade Suryaman, jajaran Forkopimda, Forkopimcam, serta para pejabat daerah lainnya, termasuk Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Sukabumi, Yudi Mulyadi.

Dalam amanatnya, H. Andreas membacakan pidato Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Viada Hafid yang menekankan pentingnya peran Indonesia di tengah dinamika geopolitik global. Disebutkan bahwa Indonesia harus tampil sebagai mitra terpercaya di kancah internasional, dengan tetap menjunjung kedaulatan kebijakan nasional.

Baca Juga :  Bangun Sinergritas, Babinsa Koramil 0622-01/Cisolok Bersama Warga Karya Bakti Pembersihan Jalan

“Kehadiran kita di pentas global bukan hanya untuk menyuarakan kepentingan nasional, tetapi juga untuk membawa gagasan dan solusi yang bermanfaat bagi dunia,” kutip Andreas.

Menanggapi peringatan Harkitnas tersebut, Kepala Disbudpora Yudi Mulyadi menyatakan bahwa momentum ini menjadi refleksi penting bagi generasi muda dalam mengisi kemerdekaan dengan karya dan kontribusi nyata.

Baca Juga :  Desa Karangpapak Masuk Daftar Desa Percontohan Anti Korupsi 2024

“Semangat kebangkitan nasional harus terus ditanamkan terutama kepada para pemuda. Mereka adalah garda terdepan dalam pembangunan bangsa di era modern. Hari ini bukan sekadar seremoni, tapi pengingat bahwa tanggung jawab kemajuan bangsa ada di tangan mereka,” ujar Yudi.

Yudi juga menambahkan bahwa Disbudpora akan terus mendorong program-program kepemudaan yang mendukung penguatan karakter, semangat nasionalisme, dan kreativitas generasi muda.

Upacara ini sekaligus menjadi momen untuk memperkuat semangat kolaborasi lintas sektor, sebagaimana disampaikan dalam pidato Menkomdigi yang menekankan pembangunan inklusif dan berpihak pada rakyat.

Baca Juga :  Ibu dan Anak Korban Banjir Palabuhanratu Ditemukan Meninggal Dunia

Salah satu program yang menjadi sorotan adalah program makan bergizi gratis bagi anak-anak Indonesia, yang dinilai sebagai fondasi penting bagi masa depan bangsa. Dalam 150 hari pertama pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran, lebih dari 3,5 juta anak telah menerima manfaat dari program tersebut.

Acara ditutup dengan ajakan bersama untuk menjaga semangat kebangkitan nasional demi mewujudkan Indonesia yang adil, sejahtera, dan bermartabat.***

 

(Red)

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Warung Kelontong dan Pom Mini di Cicurug Ludes Terbakar, Lima Motor Ikut Hangus
Rumah Lansia di Cibaregbeg Ludes Terbakar, Dugaan Akibat Tungku Masih Menyala
Kelurahan Palabuhanratu Gelar Evaluasi PBB-P2 untuk Dongkrak Pendapatan Daerah
Puncak Hari Nelayan Cisolok ke-28, Momentum Pelestarian Budaya dan Pemulihan Ekonomi Daerah
Dinas Perikanan Sesalkan Kebijakan Sepihak SPBU 34.433.04, Minta Pelayanan BBM untuk Nelayan Diperbaiki
Nelayan Kecewa Tak Bisa Isi BBM, SPBU Klarifikasi Soal Aturan Pengisian Jeriken
Dinas Perkim Dukung Arah kebijakan CSR untuk Percepatan Pembangunan Permukiman Layak di Sukabumi
Petugas Damkar Cisaat Berhasil Padamkan Kebakaran Rumah Kontrakan di Sukamanah

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 07:45 WIB

Warung Kelontong dan Pom Mini di Cicurug Ludes Terbakar, Lima Motor Ikut Hangus

Sabtu, 12 Juli 2025 - 03:19 WIB

Rumah Lansia di Cibaregbeg Ludes Terbakar, Dugaan Akibat Tungku Masih Menyala

Kamis, 10 Juli 2025 - 18:51 WIB

Puncak Hari Nelayan Cisolok ke-28, Momentum Pelestarian Budaya dan Pemulihan Ekonomi Daerah

Senin, 7 Juli 2025 - 19:35 WIB

Dinas Perikanan Sesalkan Kebijakan Sepihak SPBU 34.433.04, Minta Pelayanan BBM untuk Nelayan Diperbaiki

Senin, 7 Juli 2025 - 16:59 WIB

Nelayan Kecewa Tak Bisa Isi BBM, SPBU Klarifikasi Soal Aturan Pengisian Jeriken

Berita Terbaru