GELIATMEDIA.COM – Jembatan Bojong Kopo yang menghubungkan Kecamatan Simpenan dan Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, putus akibat derasnya arus Sungai Cidadap pada Kamis (6/3) pukul 21.41 WIB. Insiden ini menyebabkan akses jalan nasional di wilayah tersebut terputus total.
Jembatan sepanjang 51 meter dengan lebar 8 meter itu mengalami penurunan hingga 4 meter di salah satu ujungnya, sehingga tidak bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.
Merespons kejadian ini, Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi, Letkol Kav Andhi Ardana Valeriandra, bersama jajarannya bergerak cepat ke lokasi untuk melakukan serangkaian upaya penanganan.
Langkah-langkah yang dilakukan antara lain pengecekan langsung ke lokasi, koordinasi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Sukabumi, penutupan jalan serta pengalihan arus lalu lintas, evakuasi warga terdampak, dan kerja sama dengan BPBD untuk penanggulangan bencana.
Saat ini, tim gabungan dari TNI, BPBD, dan pemerintah daerah terus melakukan pemantauan serta upaya lanjutan guna meminimalkan dampak dari putusnya jembatan. Masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan mengikuti arahan petugas demi keselamatan bersama.***
Reporter : Asep T