GELIATMEDIA.COM – Meski sedang menjalankan ibadah puasa, anggota Polsek Cikakak tetap menunjukkan dedikasi dalam melayani masyarakat.
Dua anggota kepolisian, yakni Kanit Samapta Polsek Cikakak Bripka Teguh Sumitra dan Bhabinkamtibmas Desa Sukamaju Briptu Rizal Ilhami Jarkasih, membantu seorang warga yang mengalami kendala saat mengganti ban mobilnya di depan Mapolsek Cikakak, Minggu (16/03/2025) sekitar pukul 11.00 WIB.
Kejadian bermula ketika seorang warga terlihat kesulitan mengganti ban mobil yang bocor. Tanpa ragu, kedua anggota Polsek Cikakak segera turun tangan untuk membantu.
Mereka tidak hanya mengganti ban, tetapi juga memastikan kendaraan dapat kembali berfungsi dengan baik agar lalu lintas tetap lancar dan tidak terjadi kemacetan.
Kapolsek Cikakak, AKP H. Dudung A. Jamin, S.H, S.M., M.H., mengapresiasi tindakan anggotanya dan menegaskan bahwa membantu masyarakat adalah bagian dari tugas utama kepolisian.
“Ini adalah salah satu bentuk nyata pelayanan kepolisian sebagai pelindung dan pengayom masyarakat tanpa memandang status sosial. Saya berharap tindakan ini menjadi contoh bagi anggota lainnya untuk selalu siap membantu masyarakat kapan pun dan di mana pun diperlukan,” ujar Kapolsek.
Aksi ini menjadi bukti nyata komitmen Polsek Cikakak dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terlebih di bulan suci Ramadan yang menjadi momen untuk meningkatkan kebaikan.***
Reporter : Asep T