LPI Desak Pemeriksaan Plt Kepala Inspektorat Banten Terkait Dugaan Keterlibatan dalam Penyimpangan Pengadaan

- Admin

Selasa, 15 Oktober 2024 - 16:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LPI Desak Pemeriksaan Plt Kepala Inspektorat Banten Terkait Dugaan Keterlibatan dalam Penyimpangan Pengadaan

LPI Desak Pemeriksaan Plt Kepala Inspektorat Banten Terkait Dugaan Keterlibatan dalam Penyimpangan Pengadaan

GELIATMEDIA.COM – Ketua Umum Laskar Pasundan Indonesia (LPI), Rohmat Hidayat, menegaskan bahwa pihaknya mendesak adanya pemeriksaan terhadap Plt Kepala Inspektorat Provinsi Banten.

Rohmat mengungkapkan bahwa LPI tengah mengawasi kinerja Inspektorat Provinsi Banten terkait dugaan penyimpangan anggaran di beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di wilayah tersebut.

Dalam keterangannya kepada media, Rohmat menyoroti bahwa hingga saat ini, kinerja Plt Kepala Inspektorat Banten dianggap tidak memberikan dampak signifikan dalam menindaklanjuti berbagai kasus dugaan penyimpangan anggaran.

Menurut Rohmat, penanganan yang dilakukan Inspektorat selama ini tidak mampu memberikan efek jera bagi pihak-pihak yang terlibat dalam pelanggaran anggaran.

Sebagai contoh, Rohmat menyebutkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) serta Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten sebagai dua OPD yang diduga sering terlibat dalam kesalahan penggunaan anggaran. Namun, Inspektorat Provinsi Banten dinilai enggan mengambil langkah tegas untuk menangani dugaan tersebut.

“Ini memunculkan kecurigaan kuat bahwa Plt Kepala Inspektorat Banten terlibat dalam praktik kongkalikong terkait beberapa pengadaan yang bermasalah. Tidak ada tindakan nyata yang dilakukan untuk menyelesaikan persoalan ini,” ungkap Rohmat.

Lebih lanjut, Rohmat juga mengkritik minimnya upaya Inspektorat dalam menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) kepada Aparat Penegak Hukum (APH). Menurutnya, baik tindakan administratif maupun internal tidak terlihat secara jelas, membuat Inspektorat terkesan mati suri.

LPI pun mendesak Penjabat (PJ) Gubernur Banten untuk segera mencopot Plt Kepala Inspektorat dari jabatannya dan memastikan yang bersangkutan tidak ditempatkan pada posisi strategis yang berkaitan dengan kebijakan antar-OPD maupun hubungan antara pemerintah dan legislatif.

“Kami meminta APH untuk segera memeriksa Plt Kepala Inspektorat Banten atas dugaan kelalaian dalam menjalankan fungsi pengawasannya. Banyak dugaan penyimpangan anggaran yang seolah dibiarkan tanpa tindak lanjut,” pungkas Rohmat.***

Baca Juga :  Lpi Apresiasi Penyidik PPA Dan Kasat Reskrim Polres Sukabumi Atas Naik Statusnya Terduga Pelaku Rudapaksa Jadi Tersangka!

(RH)

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Giat Rakor Persiapan Pendistribusian Logistik Pilkada Serentak 2024 Dan Penerimaan Logistik Berubah Bilik Suara
Mantan Kapolres Sukabumi AKBP Maruli Pardede Raih Gelar Doktor dalam Bidang Ilmu Sosial
Yogya Palabuhanratu Gelar Colorfun Carnaval Jalan Santai, Tawarkan Diskon Pendaftaran Awal
KPU Jawa Barat Hadirkan UMKM Produk Lokal di Touring Demokrasi 2024
Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi menjadi salah satu tempat di selenggarakan Acara BI Berkibar
Diduga Rem Blong, Minibus Pengangkut Pekerja Hantam Rumah Warga di Sukabumi
Kecelakaan Maut di Tol Pemalang Mobil TV One Tabrak Truk, Tiga Kru Tewas
APBD Kabupaten Sukabumi Diduga Defisit, Alaknas Minta APH Periksa , Sekda , Bupati, Wakil Bupati, Dan Semua Kepala Dinas!!!

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 18:23 WIB

Mantan Kapolres Sukabumi AKBP Maruli Pardede Raih Gelar Doktor dalam Bidang Ilmu Sosial

Senin, 18 November 2024 - 12:43 WIB

Yogya Palabuhanratu Gelar Colorfun Carnaval Jalan Santai, Tawarkan Diskon Pendaftaran Awal

Sabtu, 9 November 2024 - 11:27 WIB

KPU Jawa Barat Hadirkan UMKM Produk Lokal di Touring Demokrasi 2024

Selasa, 5 November 2024 - 21:04 WIB

Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi menjadi salah satu tempat di selenggarakan Acara BI Berkibar

Senin, 4 November 2024 - 20:01 WIB

Diduga Rem Blong, Minibus Pengangkut Pekerja Hantam Rumah Warga di Sukabumi

Berita Terbaru

Cegah Korupsi, KPK Berikan Setrategi Pembekaln ke DPRD Sukabumi

Pemerintahan

Cegah Korupsi, KPK Berikan Setrategi Pembekaln ke DPRD Sukabumi

Kamis, 21 Nov 2024 - 19:19 WIB