Warga Cirendang Belum Tersentuh Bantuannya Program Rumah Layak Huni, Harap Pemerintah Segera Bertindak

- Admin

Minggu, 13 April 2025 - 16:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ma'mun, warga Kp. Cibeureum Desa Cirendang, masih bertahan bersama istri dan tiga anak di rumah yang tak layak huni. Meski telah berkali-kali mengajukan bantuan dalam musyawarah desa, harapan itu belum kunjung menjadi kenyataan.

Ma'mun, warga Kp. Cibeureum Desa Cirendang, masih bertahan bersama istri dan tiga anak di rumah yang tak layak huni. Meski telah berkali-kali mengajukan bantuan dalam musyawarah desa, harapan itu belum kunjung menjadi kenyataan.

GELIATMEDIA.COM – Seorang warga Kampung Cibeureum, RT 07/06, Desa Cirendang, Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi, bernama Ma’mun, hingga kini belum memiliki rumah yang layak huni.

Meski telah beberapa kali mengajukan permohonan dalam setiap Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang), Ma’mun mengaku belum pernah menerima bantuan dari pemerintah desa setempat.

Dalam kesehariannya, Ma’mun bekerja sebagai pedagang ayam keliling. Namun, penghasilan yang didapat hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar keluarganya. Ia tinggal bersama istri dan tiga anak di tempat tinggal yang dinilainya jauh dari kata layak.

Baca Juga :  Sekda Terima Audiensi Popmasepi Bahas Produktivitas Dan Dayasaing Ekonomi Berbasis Agribisnis

“Sudah sering diajukan saat musyawarah, tapi sampai sekarang belum ada bantuan yang benar-benar terealisasi. Katanya mau dibangun, tapi sampai sekarang belum ada juga. Mungkin belum ada programnya, padahal saya sangat butuh,” ungkap Ma’mun.

Program penyediaan hunian layak sebenarnya menjadi salah satu fokus Pemerintah Desa Cirendang. Dalam pelaksanaannya, perangkat desa memiliki peran strategis seperti menyosialisasikan program, memfasilitasi pendaftaran warga penerima bantuan, serta melakukan monitoring dan evaluasi. Namun, dalam kasus Ma’mun, realisasi bantuan tersebut tampaknya belum kunjung tiba.

Baca Juga :  Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi Peringati Hari Jadi Ke-154

Yusup, tetangga Ma’mun, turut menyampaikan keprihatinannya. Menurutnya, Ma’mun dan keluarganya layak mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah desa mengingat kondisi tempat tinggal mereka yang sangat memprihatinkan.

Baca Juga :  Warga RW 21 Cipatuguran Gotong Royong Perbaiki Jembatan dan Gorong-Gorong Rusak Akibat Banjir

“Saya harap pemerintah desa atau pihak terkait bisa segera memberikan perhatian agar Ma’mun dan keluarganya bisa tinggal di tempat yang lebih layak dan nyaman,” ujar Yusup.

Ma’mun berharap pemerintah desa maupun instansi terkait bisa segera mewujudkan bantuan rumah layak huni yang selama ini hanya menjadi janji.***

 

Reporter : Dede

 

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Relawan Bencana Kelurahan Palabuhanratu Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas
Usut Tuntas, Keluarga Minta Pelaku Diringkus Diduga Kematian Samson Sudah Direncanakan
Viral Video Pekerja PU Joget di Jembatan Darurat, DPRD Sukabumi Kecam Aksi Tidak Etis
Pemdes Cibodas Mulai Realisasikan Dana Desa Tahap I Tahun 2025 untuk Pembangunan Infrastruktur dan Mobil Siaga
Lurah Palabuhanratu Komitmen Jalankan Program Santunan Yatim dan Pelayanan Prima
Kepala Desa Cirendang Klarifikasi Isu Rutilahu Yang Beredar di Media Sosial
Ketua Bhayangkari Jabar dan Polres Sukabumi Gelar Aksi Bersih-Bersih Pantai Palabuhanratu
DisbudporaKabupaten Sukabumi Fokus Persiapan Babak Kualifikasi Porprov 2026

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:53 WIB

Relawan Bencana Kelurahan Palabuhanratu Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas

Sabtu, 19 April 2025 - 09:39 WIB

Usut Tuntas, Keluarga Minta Pelaku Diringkus Diduga Kematian Samson Sudah Direncanakan

Jumat, 18 April 2025 - 20:13 WIB

Viral Video Pekerja PU Joget di Jembatan Darurat, DPRD Sukabumi Kecam Aksi Tidak Etis

Rabu, 16 April 2025 - 14:58 WIB

Pemdes Cibodas Mulai Realisasikan Dana Desa Tahap I Tahun 2025 untuk Pembangunan Infrastruktur dan Mobil Siaga

Selasa, 15 April 2025 - 18:49 WIB

Lurah Palabuhanratu Komitmen Jalankan Program Santunan Yatim dan Pelayanan Prima

Berita Terbaru