Kadis Perkim Tinjau Lokasi, dan Rencanakan Penanganan Infrastruktur Pascabanjir Cisolok

- Admin

Rabu, 29 Oktober 2025 - 18:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GELIATMEDIA.COM – Menyusul terjadinya banjir bandang yang melanda wilayah Kecamatan Cisolok pada Selasa (28/10/2025), Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Sukabumi bergerak cepat melakukan peninjauan lapangan ke sejumlah titik terdampak bersama Bupati Sukabumi H. Asep Japar dan unsur Forkopimda.

Peninjauan difokuskan pada wilayah yang mengalami kerusakan infrastruktur, di antaranya jembatan putus di Kampung Cisolok RT 03 RW 02, serta kerusakan fasilitas umum di Desa Cisolok dan Desa Cikahuripan.

Baca Juga :  Dinas Pertanian dan BI Jabar Bahas Pengembangan Agroindustri di Kabandungan

Dinas Perkim turut melakukan pendataan terhadap kondisi permukiman warga yang terdampak agar segera dapat ditangani sesuai skala prioritas.

Kepala Dinas Perkim Kabupaten Sukabumi, Sendi Apriadi, menjelaskan bahwa pihaknya saat ini sedang melakukan asesmen menyeluruh terhadap kondisi infrastruktur dan perumahan warga terdampak banjir.

“Kami menurunkan tim teknis untuk menilai tingkat kerusakan di lapangan. Hasil asesmen ini akan menjadi dasar dalam menentukan langkah penanganan, baik untuk perbaikan rumah warga maupun infrastruktur penunjang,” ujarnya.

Baca Juga :  Bupati Sukabumi Resmi Tutup Turnamen Sepakbola Bupati Cup III 2024

Sendi menambahkan, koordinasi dengan perangkat daerah terkait serta Pemerintah Provinsi Jawa Barat juga tengah dilakukan untuk memastikan penanganan berjalan efektif.

“Sebagian wilayah sungai berada di bawah kewenangan provinsi, sehingga penanganan pascabanjir perlu kolaborasi lintas instansi. Kami ingin percepatan pemulihan dapat dilakukan dengan tepat dan menyeluruh,” jelasnya.

Selain perbaikan infrastruktur, Dinas Perkim juga fokus pada pemulihan lingkungan permukiman agar warga dapat kembali tinggal di tempat yang aman dan layak.

Baca Juga :  Lahirkan Pimpinan Baru, Musda KNPI ke -16 DPD KNPI Jabar 2025-2028 Resmi Dilantik di Sukabumi

“Kami berkomitmen memastikan lingkungan warga kembali bersih, sehat, dan aman untuk dihuni. Pemerintah hadir untuk memberikan solusi terbaik bagi masyarakat yang terdampak bencana,” tegas Sendi.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi banjir susulan serta menjaga kebersihan lingkungan agar aliran air tidak tersumbat.

“Kesiapsiagaan masyarakat menjadi kunci penting dalam mengurangi risiko bencana,” pungkasnya.***

 

Reporter : Gandi Setiawan

 

,

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Kapolres Sukabumi Lakukan Tes Urine Acak Personel
Longsor Tutup Akses Jalan Bagbagan–Kiaradua, Polres Sukabumi Lakukan Penanganan Cepat
Lima Tahun Menanti, PAW Kepala Desa Mekarmukti Akhirnya Terlaksana
Dinas Peternakan Kabupaten Sukabumi Periksa Kesehatan Sapi Perah di Sukalarang
Momentum Isra Mi’raj, Polsek Pameungpeuk Rayakan Kenaikan Pangkat Lima Personel
Dinas Damkar Laksanakan Operasi Non Kebakaran, Evakuasi Korban Longsoran TPT di Palabuhanratu
Damkar Berhasil Evakuasi Korban Tertimbun Longsoran TPT di Palabuhanratu
Polemik KNPI Sukabumi, HIPPMA Pilih Sikap Tegak Lurus Berdasarkan Keyakinan Organisasi

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 17:49 WIB

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Kapolres Sukabumi Lakukan Tes Urine Acak Personel

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:02 WIB

Lima Tahun Menanti, PAW Kepala Desa Mekarmukti Akhirnya Terlaksana

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:48 WIB

Dinas Peternakan Kabupaten Sukabumi Periksa Kesehatan Sapi Perah di Sukalarang

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:34 WIB

Momentum Isra Mi’raj, Polsek Pameungpeuk Rayakan Kenaikan Pangkat Lima Personel

Selasa, 6 Januari 2026 - 19:04 WIB

Dinas Damkar Laksanakan Operasi Non Kebakaran, Evakuasi Korban Longsoran TPT di Palabuhanratu

Berita Terbaru

Baperida Kabupaten Sukabumi

Pemerintahan

Rakor DPRD dan Baperida Bahas Optimalisasi Perda TJS PKBL

Rabu, 14 Jan 2026 - 15:30 WIB

error: Content is protected !!