Warga Kampung Cemara Antusias Sambut Kedatangan Lurah dalam Peringatan Isra Mi’raj

- Admin

Jumat, 31 Januari 2025 - 09:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga Kampung Cemara Baru antusias menyambut kedatangan Lurah Palabuhanratu, Yadi Supriadi, S.IP,

Warga Kampung Cemara Baru antusias menyambut kedatangan Lurah Palabuhanratu, Yadi Supriadi, S.IP,

GELIATMEDIA.COM – Warga Kampung Cemara Baru, RW 32, dengan penuh kegembiraan menyambut kedatangan Lurah Palabuhanratu, Yadi Supriadi, S.IP, dalam acara peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang digelar di Masjid Asmaul Husna, Kamis malam (30/01/2025).

Acara berlangsung dalam suasana sederhana namun tetap meriah dan khidmat.

Kehadiran lurah disambut antusias oleh masyarakat yang memadati area masjid, termasuk para ketua RT, tokoh masyarakat, serta pemuda yang dipimpin oleh para ustaz dan tokoh agama setempat.

Dalam sambutannya, Lurah Yadi Supriadi mengungkapkan rasa syukur atas undangan yang diberikan dan mengajak masyarakat untuk mendukung program pemerintah, khususnya dalam peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).

Baca Juga :  Gubernur Jabar Perintahkan Inspektorat Audit Proyek Patung Penyu di Sukabumi

“Alhamdulillah, saya bisa menghadiri undangan masyarakat Kampung Cemara Baru dalam peringatan Isra Mi’raj. Saya juga mengajak masyarakat untuk berkontribusi dalam peningkatan PAD, karena kemajuan suatu daerah sangat bergantung pada hal ini. Salah satu sumber pemasukan PAD adalah pajak, terutama PBB,” ujar Yadi Supriadi.

Selain itu, ia berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan publik bagi masyarakat.

“Saya siap melayani masyarakat RW 32 dan Kelurahan Palabuhanratu selama 24 jam. Jika ada yang membutuhkan tanda tangan, terutama bagi warga kurang mampu, silakan datang langsung ke saya. Jika ada staf saya yang kurang maksimal dalam pelayanan, laporkan kepada saya agar bisa diberikan teguran,” tambahnya.

Baca Juga :  DPMD Beri Asistensi RPJMD Sejumlah Desa di Ciemas dan Waluran

Di akhir sambutannya, Lurah Yadi juga menyampaikan amanah dari Camat Palabuhanratu, Deni Yudono, agar para tokoh agama dan ustaz turut mendoakan keselamatan wilayah dari bencana yang sebelumnya melanda.

Ketua RW 32, Tandim, turut mengapresiasi kedatangan lurah dan berharap kehadiran pemimpin baru dapat membawa perubahan positif bagi wilayah mereka.

“Alhamdulillah, setelah hampir delapan tahun, akhirnya kami kedatangan lurah di kampung kami. Kami senang dengan berbagai masukan yang diberikan dan janji beliau untuk memberikan pelayanan terbaik, terutama bagi warga kurang mampu,” ujar Tandim saat diwawancarai.

Baca Juga :  Bersama Warga, Babinsa Cikahuripan Laksanakan Giat Karya Bakti Pembersihan Sampah

Ia juga berharap agar lurah dapat memperhatikan keluhan warga dan membangun infrastruktur yang dibutuhkan, seperti jalan dan rumah tidak layak huni.

“Kami berharap Pak Lurah dapat membawa perubahan nyata bagi Kampung Cemara Baru,” pungkasnya.

Acara peringatan Isra Mi’raj ini berlangsung dengan penuh kebersamaan, menandai harapan baru bagi masyarakat Kampung Cemara Baru atas kepemimpinan yang lebih dekat dengan rakyat.***

Reporter : Asep

 

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mantan wakil Bupati Sukabumi Ucok Haris Sentil Pemerintah, Lahan untuk Ibu Kota Malah Jadi Milik Swasta
Seorang Warga cempaka putih kelurahan palabuhanratu meninggal terpeleset saat hujan deras.
Palabuhanratu Diterjang Banjir, Dua Rumah Hancur dan Satu Korban Jiwa Dilaporkan
Relawan Bencana Kelurahan Palabuhanratu Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas
Usut Tuntas, Keluarga Minta Pelaku Diringkus Diduga Kematian Samson Sudah Direncanakan
Viral Video Pekerja PU Joget di Jembatan Darurat, DPRD Sukabumi Kecam Aksi Tidak Etis
Pemdes Cibodas Mulai Realisasikan Dana Desa Tahap I Tahun 2025 untuk Pembangunan Infrastruktur dan Mobil Siaga
Lurah Palabuhanratu Komitmen Jalankan Program Santunan Yatim dan Pelayanan Prima

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 10:55 WIB

Mantan wakil Bupati Sukabumi Ucok Haris Sentil Pemerintah, Lahan untuk Ibu Kota Malah Jadi Milik Swasta

Minggu, 20 April 2025 - 06:36 WIB

Seorang Warga cempaka putih kelurahan palabuhanratu meninggal terpeleset saat hujan deras.

Minggu, 20 April 2025 - 06:28 WIB

Palabuhanratu Diterjang Banjir, Dua Rumah Hancur dan Satu Korban Jiwa Dilaporkan

Sabtu, 19 April 2025 - 18:53 WIB

Relawan Bencana Kelurahan Palabuhanratu Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas

Jumat, 18 April 2025 - 20:13 WIB

Viral Video Pekerja PU Joget di Jembatan Darurat, DPRD Sukabumi Kecam Aksi Tidak Etis

Berita Terbaru