GELIATMEDIA.COM – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sukabumi bersama sejumlah organisasi menyalurkan bantuan bagi korban bencana alam yang melanda daerah tersebut.
Dalam aksi sosial ini, MUI menggandeng Baznas Kabupaten Sukabumi, Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI), Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), serta MTM.
Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami turut hadir dalam acara pelepasan kendaraan bantuan yang digelar di Islamic Center Cisaat pada Kamis (26/12/2024).
Dalam momen tersebut, ia melepas puluhan kendaraan yang membawa bantuan untuk didistribusikan ke 25 kecamatan terdampak bencana.
“Alhamdulillah, MUI bersama organisasi lainnya mampu menyalurkan bantuan hingga ke 25 lokasi terdampak. Bantuan ini sangat berarti terutama di masa transisi pemulihan,” ujar H. Marwan Hamami.
Bupati Marwan mengungkapkan keyakinannya bahwa bantuan yang disalurkan akan tepat sasaran berkat jaringan luas yang dimiliki MUI.
Selain itu, ia meminta MUI dan organisasi terkait untuk turut mengedukasi masyarakat, terutama dalam pemanfaatan lahan guna mencegah bencana di masa depan.
“Mohon bantuannya untuk mengedukasi masyarakat agar lebih bijak dalam memanfaatkan lahan. Salah satunya dengan menanam pohon berakar kuat di daerah miring guna mencegah longsor,” imbuhnya.
Sekjen MUI Kabupaten Sukabumi, KH. Ujang Hamdun, menambahkan bahwa bantuan yang disalurkan berasal dari berbagai pihak, termasuk Polres Sukabumi, Bank BJB, Kejaksaan, dan Baznas.
Bantuan tersebut meliputi kebutuhan dasar berupa barang maupun uang, yang didistribusikan berdasarkan permohonan dari daerah terdampak.
“Kami memastikan semua bantuan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan masyarakat di lokasi bencana,” pungkas KH. Ujang Hamdun.
Bupati Marwan juga mengapresiasi peran aktif MUI dan seluruh organisasi yang terlibat.
“Terima kasih atas segala upaya yang telah dilakukan. Semoga Kabupaten Sukabumi terhindar dari bencana di masa mendatang,” tutupnya.***