Dandim 0622 Sukabumi Pimpin Langsung Evakuasi Longsor di Cisarakan

- Admin

Selasa, 10 Desember 2024 - 13:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GELIATMEDIA.COM – Hujan deras kembali mengguyur wilayah Kabupaten Sukabumi, khususnya di Palabuhanratu dan sekitarnya, termasuk Kecamatan Simpenan. Akibat intensitas hujan yang tinggi, beberapa titik mengalami longsor. Salah satunya terjadi di Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, yang menyebabkan akses jalan tertutup dan menimbulkan kemacetan.

Merespons kejadian tersebut, Komando Distrik Militer (Kodim) 0622 Sukabumi bergerak cepat. Dandim Sukabumi, Letkol Kav Andhi Ardana Valeriandra, turun langsung ke lokasi pada Selasa (10/12/2024) sekitar pukul 10.00 WIB untuk memimpin upaya pembersihan material longsor. Langkah ini dilakukan agar akses jalan dapat segera dilalui kembali.

Baca Juga :  Tim gabungan BKSDA Provinsi Jabar, Lakukan Sosialisasi serta Edukasi di Desa Pasir Baru kecamatan Cisolok.

“Ada longsor di Cisarakan, tepatnya di jalur Bagbagan menuju Kiara Dua. Alhamdulillah, sekarang jalan sudah bisa dibuka kembali. Tadi sempat macet karena ada longsor susulan, tetapi situasi saat ini sudah terkendali,” ujar Dandim kepada awak media.

Baca Juga :  Tambang Batu Hijau di Sukabumi Diduga Ilegal, DPRD Desak Tindakan Tegas

Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga mengimbau masyarakat dan pengguna jalan untuk lebih berhati-hati, mengingat kawasan Simpenan dikenal rawan longsor dan pergerakan tanah.

“Kami mengingatkan pengguna jalan agar tetap waspada. Sebelah kiri jalan masih rentan longsoran, sementara di sebelah kanan terdapat tebing yang masih menunjukkan tanda-tanda pergerakan. Jadi, harap lebih hati-hati,” tambahnya.

Baca Juga :  Wujud Kepedulian Terhadap Warga, Babinsa Sirnarasa Monitoring Pembangunan IRPOM Poktani

Pantauan di lokasi menunjukkan bahwa aparat TNI dari Kodim 0622 Sukabumi, bersama unsur lain dan masyarakat setempat, bekerja sama membersihkan material longsor. Berkat kerja keras ini, akses jalan berhasil dibuka kembali untuk pengguna kendaraan.***

(Asep)

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Seorang Warga cempaka putih kelurahan palabuhanratu meninggal terpeleset saat hujan deras.
Palabuhanratu Diterjang Banjir, Dua Rumah Hancur dan Satu Korban Jiwa Dilaporkan
Relawan Bencana Kelurahan Palabuhanratu Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas
Usut Tuntas, Keluarga Minta Pelaku Diringkus Diduga Kematian Samson Sudah Direncanakan
Viral Video Pekerja PU Joget di Jembatan Darurat, DPRD Sukabumi Kecam Aksi Tidak Etis
Pemdes Cibodas Mulai Realisasikan Dana Desa Tahap I Tahun 2025 untuk Pembangunan Infrastruktur dan Mobil Siaga
Lurah Palabuhanratu Komitmen Jalankan Program Santunan Yatim dan Pelayanan Prima
Kepala Desa Cirendang Klarifikasi Isu Rutilahu Yang Beredar di Media Sosial

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 06:36 WIB

Seorang Warga cempaka putih kelurahan palabuhanratu meninggal terpeleset saat hujan deras.

Minggu, 20 April 2025 - 06:28 WIB

Palabuhanratu Diterjang Banjir, Dua Rumah Hancur dan Satu Korban Jiwa Dilaporkan

Sabtu, 19 April 2025 - 18:53 WIB

Relawan Bencana Kelurahan Palabuhanratu Ikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas

Sabtu, 19 April 2025 - 09:39 WIB

Usut Tuntas, Keluarga Minta Pelaku Diringkus Diduga Kematian Samson Sudah Direncanakan

Rabu, 16 April 2025 - 14:58 WIB

Pemdes Cibodas Mulai Realisasikan Dana Desa Tahap I Tahun 2025 untuk Pembangunan Infrastruktur dan Mobil Siaga

Berita Terbaru