Antisipasi Musim Hujan, Disperkim Sukabumi Tebang Pohon Berisiko di Cikakak

- Admin

Selasa, 12 November 2024 - 15:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Antisipasi Musim Hujan, Disperkim Sukabumi Tebang Pohon Berisiko di Cikakak

Antisipasi Musim Hujan, Disperkim Sukabumi Tebang Pohon Berisiko di Cikakak

GELIATMEDIA.COM – Dalam upaya antisipasi potensi pohon tumbang pada musim penghujan, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Sukabumi mengerahkan personel untuk penebangan pohon di Desa Cikakak, Kecamatan Cikakak, Selasa (12/11/2024).

Penebangan ini dilakukan di Jalan Raya Cisolok Km. 7, Kampung Cihaur, dengan melibatkan puluhan personel dari berbagai instansi, termasuk Dinas Lingkungan Hidup, BPBD, Damkar, PLN, Dishub, Polsek, Koramil, dan Balai Besar PUPR 2.2.

Baca Juga :  Bupati Sukabumi Menghadiri Pembukaan TMMD Ke 119 Tahun 2024

Sekretaris Disperkim Sukabumi, Herdiawan Waryadi, menyatakan kesiapan pihaknya dalam mendukung kegiatan mitigasi bencana, khususnya untuk menanggulangi risiko pohon tumbang di kawasan tersebut.

“Alhamdulillah, kami selalu siap. Kali ini kami membantu memangkas pohon mahoni setinggi 25 meter dengan lingkar batang 2 meter,” jelas Herdiawan.

Baca Juga :  DPMD Sukabumi Evaluasi Penggunaan Aset Desa Usai Isu Ambulans di Pakai Wisata Viral di Medsos

Disperkim mengerahkan dua personel dan satu truk skylift untuk mempermudah akses pemangkasan di ketinggian.

Sementara itu, Kepala Seksi Dalops Penyelamatan Damkar, Uus Sumarna, mengatakan bahwa penebangan ini merupakan hasil rapat koordinasi antarinstansi untuk mengurangi risiko bencana.

“Tim Rescue Damkar membawa enam personel dan satu unit mobil rescue. Pohon ini kami tebang berdasarkan kesepakatan karena dianggap berisiko bagi warga dan pengguna jalan,” jelasnya.

Baca Juga :  Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi menjadi salah satu tempat di selenggarakan Acara BI Berkibar

Untuk memastikan keamanan, arus lalu lintas diberlakukan sistem buka tutup, dengan koordinasi dari Polsek Cikakak, TNI, dan Dishub.

“Saat pemotongan berlangsung, lalu lintas ditutup total demi keselamatan bersama,” tutup Uus.***

(Red)

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Sukabumi Ajak Nakes Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Dorong Layanan Gratis Berbasis KTP
Ketua DPRD Sukabumi Apresiasi Kepemimpinan Marwan Hamami, Cenderamata dan Donasi Warnai Acara Perpisahan
Kadis Perikanan Sukabumi: Peringatan Hari Nelayan Dukung Kesejahteraan, Namun Dilaksanakan Sederhana
Kadis Perikanan Sukabumi Tanggapi Isu TPI Kumuh: Kami Terus Berupaya Maksimal
Baznas Salurkan Bantuan Rp75 Juta untuk Nelayan Terdampak Bencana di Sukabumi
Kadis Budpora Hadiri Pagelaran Budaya Rakyat Meriahkan Serah Terima Jabatan Bupati Sukabumi
DPRD Kabupaten Sukabumi dan Pemkab Sepakati Perubahan Perda Pajak dan Retribusi Daerah
Budaya Rakyat 2025 Warnai Pisah Sambut Bupati Sukabumi, Tampilkan Harmoni Tradisi dan Modernisasi

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 13:13 WIB

Bupati Sukabumi Ajak Nakes Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Dorong Layanan Gratis Berbasis KTP

Jumat, 18 April 2025 - 06:20 WIB

Ketua DPRD Sukabumi Apresiasi Kepemimpinan Marwan Hamami, Cenderamata dan Donasi Warnai Acara Perpisahan

Kamis, 17 April 2025 - 21:25 WIB

Kadis Perikanan Sukabumi Tanggapi Isu TPI Kumuh: Kami Terus Berupaya Maksimal

Kamis, 17 April 2025 - 20:36 WIB

Baznas Salurkan Bantuan Rp75 Juta untuk Nelayan Terdampak Bencana di Sukabumi

Kamis, 17 April 2025 - 16:58 WIB

Kadis Budpora Hadiri Pagelaran Budaya Rakyat Meriahkan Serah Terima Jabatan Bupati Sukabumi

Berita Terbaru