Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hadiri Pertemuan Apindo Dan BPJS Kesehatan Soroti Isu Kepesertaan Dan Fasilitas Kesehatan

- Admin

Senin, 15 Juli 2024 - 09:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hadiri Pertemuan Apindo Dan BPJS Kesehatan Soroti Isu Kepesertaan Dan Fasilitas Kesehatan

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hadiri Pertemuan Apindo Dan BPJS Kesehatan Soroti Isu Kepesertaan Dan Fasilitas Kesehatan

GELIATMEDIA.COM – Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) mengadakan kunjungan ke kantor BPJS Kesehatan Sukabumi pada Kamis, 11 Juli 2024. Kunjungan ini dihadiri oleh Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar, yang hadir sebagai tamu undangan untuk mendiskusikan berbagai persoalan yang dibahas dalam pertemuan tersebut.

Dalam pertemuan itu, Hera mengungkapkan bahwa undangan dari BPJS Kesehatan dan Sekretaris Daerah Sukabumi berkaitan dengan hubungan kemitraan antara BPJS Kesehatan dengan pemerintah maupun pengusaha.

Baca Juga :  Sejak 4 Bulan Lalu Kena Bencana Alam, Kantor Desa Gandasoli Mulai Ada Perbaikan

“Kehadiran kami di sini atas undangan BPJS Kesehatan dan Sekda untuk meninjau serta mempererat kemitraan antara BPJS Kesehatan dengan pemerintah serta kalangan pengusaha,” ungkap Hera

Menurut Hera, Apindo menyoroti beberapa isu terkait kepesertaan BPJS Kesehatan bagi karyawan serta fasilitas kesehatan yang dinilai masih kurang memadai. Ia menyebut bahwa beberapa perusahaan di Sukabumi masih memiliki pekerja yang terdaftar sebagai Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan.

Baca Juga :  Camat Palabuanratu Bantah , Tentang Adanya Pemberintaan Yang Menduga Dirinya Melecehkan Terhadap Media.

“Perusahaan siap untuk memindahkan pekerja dari status PBI ke kepesertaan yang dibiayai oleh perusahaan. Selain itu, Apindo juga menanggapi perbedaan pelayanan fasilitas kesehatan yang masih terjadi,” tambahnya.

Hera juga menekankan pentingnya pencapaian status Universal Health Coverage (UHC) tidak hanya melalui kepesertaan BPJS Kesehatan yang dibiayai oleh pemerintah daerah, tetapi juga melibatkan segmen lain seperti perusahaan. “Jika APBD sudah cukup banyak, kita perlu mencari dari segmen lain untuk memenuhi target UHC,” kata Hera.

Baca Juga :  Ketua DPRD kabupaten Sukabumi Dampingi Bupati Buka Acara tabuh bedug Bersama meriahkan Gema takbir Sukabumi

Ia juga mendorong adanya koordinasi dari semua pihak untuk meningkatkan efisiensi anggaran APBD Kabupaten Sukabumi. “Anggaran yang telah dikeluarkan cukup besar, sekitar Rp 150 miliar atau Rp 16 miliar per tahun untuk PBI,” tutup Hera.***

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Sukabumi Ajak Nakes Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Dorong Layanan Gratis Berbasis KTP
Ketua DPRD Sukabumi Apresiasi Kepemimpinan Marwan Hamami, Cenderamata dan Donasi Warnai Acara Perpisahan
Kadis Perikanan Sukabumi: Peringatan Hari Nelayan Dukung Kesejahteraan, Namun Dilaksanakan Sederhana
Kadis Perikanan Sukabumi Tanggapi Isu TPI Kumuh: Kami Terus Berupaya Maksimal
Baznas Salurkan Bantuan Rp75 Juta untuk Nelayan Terdampak Bencana di Sukabumi
Kadis Budpora Hadiri Pagelaran Budaya Rakyat Meriahkan Serah Terima Jabatan Bupati Sukabumi
DPRD Kabupaten Sukabumi dan Pemkab Sepakati Perubahan Perda Pajak dan Retribusi Daerah
Budaya Rakyat 2025 Warnai Pisah Sambut Bupati Sukabumi, Tampilkan Harmoni Tradisi dan Modernisasi

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 06:20 WIB

Ketua DPRD Sukabumi Apresiasi Kepemimpinan Marwan Hamami, Cenderamata dan Donasi Warnai Acara Perpisahan

Kamis, 17 April 2025 - 22:05 WIB

Kadis Perikanan Sukabumi: Peringatan Hari Nelayan Dukung Kesejahteraan, Namun Dilaksanakan Sederhana

Kamis, 17 April 2025 - 21:25 WIB

Kadis Perikanan Sukabumi Tanggapi Isu TPI Kumuh: Kami Terus Berupaya Maksimal

Kamis, 17 April 2025 - 20:36 WIB

Baznas Salurkan Bantuan Rp75 Juta untuk Nelayan Terdampak Bencana di Sukabumi

Kamis, 17 April 2025 - 16:58 WIB

Kadis Budpora Hadiri Pagelaran Budaya Rakyat Meriahkan Serah Terima Jabatan Bupati Sukabumi

Berita Terbaru