Bupati Sukabumi Pimpin Rapat Dinas September 2025, Tegaskan Efisiensi Anggaran dan Fokus Pelayanan Dasar

- Admin

Senin, 22 September 2025 - 15:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sukabumi H. Asep Japar memimpin Rapat Dinas September 2025 di Aula Setda Kabupaten Sukabumi.

Bupati Sukabumi H. Asep Japar memimpin Rapat Dinas September 2025 di Aula Setda Kabupaten Sukabumi.

GELIATMEDIA.COM – Bupati Sukabumi H. Asep Japar memimpin Rapat Dinas Bulan September 2025 yang digelar di Aula Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi, Senin (22/9/2025).

Rapat tersebut dipandu oleh Sekretaris Daerah, H. Ade Suryaman, dan dihadiri para kepala perangkat daerah serta camat se-Kabupaten Sukabumi.

Dalam kesempatan itu, Pemerintah Kabupaten Sukabumi menandatangani sejumlah nota kesepakatan dengan berbagai pihak. Kerja sama dilakukan dengan Institut Transportasi dan Logistik Trisakti serta Universitas Nusa Putra dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, sinergi juga terjalin dengan PT Bank Syariah Indonesia terkait layanan perbankan syariah, serta BPJS Ketenagakerjaan untuk penguatan program jaminan sosial.

Baca Juga :  Kadis Perkim Sukabumi Hadiri Gelar Kick Off Meeting Penyusunan RKPD 2026

Rangkaian kegiatan rapat turut diisi dengan penyerahan sertifikat penghargaan kepada Pemkab Sukabumi sebagai juara stan kategori kreatif di APKASI Otonomi Expo 2025. BPJS Ketenagakerjaan juga menyerahkan klaim jaminan kematian dan beasiswa kepada dua ahli waris peserta program.

Baca Juga :  Laskar Pasundan Indonesia Desak Pemkab Sukabumi Tanggap Darurat Bencana

Sejumlah perangkat daerah, seperti Bapelitbangda, Dinas Sosial, dan Dinas Pariwisata, memaparkan capaian kinerja masing-masing.

Dalam arahannya, Bupati Sukabumi menekankan pentingnya kesiapan pemerintah daerah dalam menghadapi berbagai tantangan.

“Ke depan kita harus lebih sigap. Dalam waktu dekat akan dibentuk forum relawan untuk mengantisipasi berbagai persoalan, termasuk di bidang kesehatan,” tegasnya.

Baca Juga :  Bupati Sukabumi beserta Forkopimda melaksanakan sholat Idul Fitri 1446H di Masjid Agung Palabuhanratu.

Bupati juga meminta camat untuk memperkuat koordinasi dengan kepala desa guna menangani persoalan di lapangan. Ia menyoroti perlunya transparansi pengelolaan Baznas, efisiensi anggaran, serta pembangunan yang berfokus pada pelayanan dasar masyarakat.

“Segala program harus bermuara pada kepentingan rakyat. Efisiensi anggaran pun harus dirasakan manfaatnya secara nyata oleh masyarakat,” pungkasnya.***

 

(Red)

 

 

 

 

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPRD Kabupaten Sukabumi Komitmen Hadirkan Perda yang Berpihak pada Rakyat
Rakor DPRD dan Baperida Bahas Optimalisasi Perda TJS PKBL
Sekda Tinjau Infrastruktur, Dinas PU Fokus Catat Untuk Perbaikan Jalan dan Drainase Palabuhanratu
DPMD Sukabumi dan Pemprov Jabar Percepat Pendataan Warga Terdampak Bencana
Pembangunan Huntap Desa Panumbangan Dimulai, Pemkab Sukabumi Hadirkan Hunian Aman
Rapat Evaluasi APBD se-Jawa Barat, Baperida Sukabumi Siap Tingkatkan Kualitas Perencanaan
Panen Raya Jagung di Nagrak, DPRD Dorong Swasembada Pangan 2026
Panen Raya Jagung Serentak, Wabup Sukabumi Dorong Kemandirian Pangan

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:27 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Komitmen Hadirkan Perda yang Berpihak pada Rakyat

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:30 WIB

Rakor DPRD dan Baperida Bahas Optimalisasi Perda TJS PKBL

Senin, 12 Januari 2026 - 20:43 WIB

Sekda Tinjau Infrastruktur, Dinas PU Fokus Catat Untuk Perbaikan Jalan dan Drainase Palabuhanratu

Senin, 12 Januari 2026 - 13:29 WIB

DPMD Sukabumi dan Pemprov Jabar Percepat Pendataan Warga Terdampak Bencana

Sabtu, 10 Januari 2026 - 14:13 WIB

Pembangunan Huntap Desa Panumbangan Dimulai, Pemkab Sukabumi Hadirkan Hunian Aman

Berita Terbaru

Baperida Kabupaten Sukabumi

Pemerintahan

Rakor DPRD dan Baperida Bahas Optimalisasi Perda TJS PKBL

Rabu, 14 Jan 2026 - 15:30 WIB

error: Content is protected !!