DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Rapat Paripurna Bahas Tiga Raperda Prakarsa DPRD

- Admin

Rabu, 15 Januari 2025 - 12:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DPRD Kabupaten Sukabumi

DPRD Kabupaten Sukabumi

GELIATMEDIA.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi menggelar Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian tanggapan dari Fraksi-Fraksi DPRD terhadap pendapat Bupati atas tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) prakarsa DPRD.

Ketiga Raperda tersebut meliputi Raperda tentang Pengetahuan Tradisional dalam Penetapan Kawasan Perlindungan Mata Air, Raperda tentang Jasa Lingkungan, serta Raperda tentang Pemberian Insentif dan Kemudahan Investasi.

Baca Juga :  DPPKB Sukabumi Terima Kunjungan DKBPPA Serang Bahas Penanganan Stunting

Rapat yang berlangsung di Ruang Rapat DPRD Kabupaten Sukabumi ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali.

Dalam kesempatan tersebut, seluruh fraksi, termasuk Fraksi Golkar, Gerindra, PKB, PKS, PDIP, Demokrat, dan PPP, menyampaikan pandangan umum mereka terkait ketiga Raperda.

Baca Juga :  DPRD Kabupaten Sukabumi Bahas Tiga Raperda Prakarsa dalam Rapat Paripurna

Pandangan yang disampaikan oleh masing-masing fraksi mencakup saran, pendapat, hingga koreksi terhadap ketiga Raperda, yang kemudian disampaikan kepada kepala daerah.

Bupati dijadwalkan memberikan tanggapan atas pandangan umum dari Fraksi-Fraksi DPRD dalam Rapat Paripurna yang direncanakan berlangsung pada Kamis, 16 Januari 2025.

Baca Juga :  Usep Wawan Hadiri Safari Cinta Kang Dedi Mulyadi di Palabuhanratu

Rapat ini menjadi bagian dari proses legislasi yang diharapkan dapat menghasilkan kebijakan yang mendukung pembangunan daerah serta perlindungan dan pengelolaan sumber daya alam di Kabupaten Sukabumi.***

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dinas Peternakan Dukung Ketahanan Pangan Daerah dalam Rapat Dinas Januari 2026
Dinas PU Fokuskan Infrastruktur sebagai Prioritas dalam Rapat Dinas Januari 2026
Dinas Perikanan Dukung Program Prioritas Daerah dalam Rapat Dinas Januari 2026
Bapperida Tegaskan Sinkronisasi Program Prioritas dalam Rapat Dinas Januari 2026
Lailatul Ijtima di Pendopo Sukabumi, Kadis PU Tegaskan Pentingnya Kebersamaan
Silaturahmi Lailatul Ijtima, DPRD Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Ulama dan Umaro
Kadis Diskan Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Aula Setda Palabuhanratu
Kadis DPMD Hadiri Peringatan Hari Desa Nasional 2026 di Aula Setda Palabuhanratu

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:12 WIB

Dinas Peternakan Dukung Ketahanan Pangan Daerah dalam Rapat Dinas Januari 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:05 WIB

Dinas PU Fokuskan Infrastruktur sebagai Prioritas dalam Rapat Dinas Januari 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:59 WIB

Dinas Perikanan Dukung Program Prioritas Daerah dalam Rapat Dinas Januari 2026

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:51 WIB

Bapperida Tegaskan Sinkronisasi Program Prioritas dalam Rapat Dinas Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:47 WIB

Lailatul Ijtima di Pendopo Sukabumi, Kadis PU Tegaskan Pentingnya Kebersamaan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!