Desa Kadudampit Gelar Khotam Kubro dan Kajian Tilawah Akhir Tahun

- Admin

Minggu, 29 Desember 2024 - 12:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Desa Kadudampit Gelar Khotam Kubro dan Kajian Tilawah Akhir Tahun

Desa Kadudampit Gelar Khotam Kubro dan Kajian Tilawah Akhir Tahun

GELIATMEDIA.COM – Dalam suasana penuh kebersamaan, Desa Kadudampit menggelar acara Khotam Kubro dan Kajian Tilawah serta Tadarus dengan tema (KTT).

“Melalui KTT dan Doa Bersama Akhir Tahun, Semoga Allah Memberi Keberkahan dan Perlindungan.” Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (29/12/2024) di Aula Resto Priuk Rengganis, RT 014 RW 003, Desa Kadudampit, Kecamatan Kadudampit.

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Kadudampit, Iip Firdaus, yang didampingi oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa Kadudampit.

Baca Juga :  Wabup Tinjau Peluncuran Dapur Sehat dan Pembagian Makanan Bergizi

Dalam keterangannya, Iip Firdaus menjelaskan bahwa Kajian Tilawah dan Tadarus merupakan program rutin yang diadakan setiap bulan di masjid-masjid jami di wilayah Desa Kadudampit.

Rangkaian kegiatan Khotam Kubro kali ini meliputi tadarus Al-Qur’an, tausiah, dan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an. Tausiah disampaikan oleh KH. Jujun Junaedi dari Polres Kota Sukabumi, sementara lantunan ayat suci Al-Qur’an dibawakan oleh Qori Ustadz Asep Jafar Sidik.

Baca Juga :  Hari Jadi Desa Citarik ke 94, Disambut Antusias Masyarakat Camat Palabuhanratu Beri Apresiasi

Menurut Iip Firdaus, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat ukhuwah Islamiyah, membangun rasa syukur, dan meneguhkan persaudaraan di tengah masyarakat Desa Kadudampit menjelang akhir tahun.

“Semoga melalui KTT dan doa bersama ini, Allah SWT melimpahkan keberkahan, perlindungan, serta memperkuat semangat bersatu, bersaudara, dan berjamaah bersama Al-Qur’an. Semangat ini diharapkan menjadi inspirasi bagi kegiatan keagamaan lainnya di Desa Kadudampit,” ungkap Iip Firdaus.

Baca Juga :  Dinas PU Kabupaten Sukabumi Gelar Apel Pagi Peringati HUT ke-79, Sekda Tekankan Pentingnya SDM Andal

Acara ini juga turut dihadiri oleh unsur Forkopimcam Kecamatan Kadudampit serta sejumlah tokoh masyarakat, menjadikannya sebagai ajang kebersamaan dan refleksi spiritual di penghujung tahun.***

 

 

Follow WhatsApp Channel geliatmedia.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Lalu Lintas di Exit Tol Parungkuda Padat, Selama Libur Imlek dan Isra Mi’raj 2025
Lurah Palabuhanratu Yadi Supriadi Berkomitmen Tingkatkan Pelayanan Masyarakat
Camat Palabuhanratu Gelar Serah Terima Jabatan Pejabat Struktural Kecamatan dan Kelurahan
Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi Gelar Wawasan Kebangsaan dan Sosialisasi Penerimaan Prajurit TNI AD di Dua Sekolah
Ketua Kwarcab Pramuka Sukabumi Resmi Membuka Kegiatan KATANIRA 2025
KPU Kabupaten Sukabumi Gelar Evaluasi Kinerja Badan Adhoc Pemilukada 2024
Sekda Sukabumi Terima Kunjungan Kepala BPJPH, Dorong Sertifikasi Halal di Kalangan Pengusaha
Distan Hadiri Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektare di Kecamatan Caringin

Berita Terkait

Sabtu, 25 Januari 2025 - 15:18 WIB

Lalu Lintas di Exit Tol Parungkuda Padat, Selama Libur Imlek dan Isra Mi’raj 2025

Jumat, 24 Januari 2025 - 15:24 WIB

Camat Palabuhanratu Gelar Serah Terima Jabatan Pejabat Struktural Kecamatan dan Kelurahan

Jumat, 24 Januari 2025 - 14:23 WIB

Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi Gelar Wawasan Kebangsaan dan Sosialisasi Penerimaan Prajurit TNI AD di Dua Sekolah

Kamis, 23 Januari 2025 - 19:25 WIB

Ketua Kwarcab Pramuka Sukabumi Resmi Membuka Kegiatan KATANIRA 2025

Kamis, 23 Januari 2025 - 17:35 WIB

KPU Kabupaten Sukabumi Gelar Evaluasi Kinerja Badan Adhoc Pemilukada 2024

Berita Terbaru